Kamis, 22 Oktober 2020

Sosialisasi Rumah Belajar dan Pembuatan MPI Menggunakan AS 3 di SMKN 1 Purwokerto

 


Pembukaan acara sosialisasi Rumah Belajar


Pilihan menjadi Pendidik di era covid 19 menuntut guru untuk selalu berinovasi dan bertransformasi agar tidak tertinggal zaman. Guru di era digital memiliki kewajiban untuk meningkatkan kemampuan diri dalam bidang tehnologi. Terlebih di tengah Pandemi Covid 19 ini yang mengubah tatanan kehidupan di semua aspek termasuk Pendidikan. Pola pembelajaran tatap muka di kelas telah berubah menjadi pola pembelajaran jarak jauh. Kemdikbud segera mengambil langkah untuk menfasilitasi kebutuhan Pendidik dan siswa agar pembelajaran jarak jauh dapat diterapkan secara menarik, menyenangkan dan interaktif, Yakni sebuah Aplikasi Rumah Belajar.

Sosialisasi Rumah Belajar dan Media pembelajaran interaktif menggunakan Articulate Storyline 3 di laksanakan pada hari kamis 8 Oktober 2020 SMK Negeri 1 Purwokerto, dilaksanakan secara tatap muka mulai pukul 08.00 s.d. 15.30 WIB yang diikuti oleh 20 Guru yang sedang WFO. Acara dilaksanakan dengan dipandu oleh Ibu Menik Mugiwati, S.Pd., MM. Dengan rangkaian acara sebagai berikut :


1.  Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya

2. Pembukaan


3. Pembacaan Do’a, Bpk. Okkie Cahya Milana, S.Pd.I




4. Sambutan Kepala SMKN 1 Purwokerto, Drs. Dani Priya Widada



5.    Sekilah Info Pembatik oleh Narasumber Titi Endri Astuti, S.Kom.



Pemaparan sekilas info PembaTIK bertujuan mengenalkan PembaTIK kepada Bpk/Ibu Guru agar termotivasi mengikuti PembaTIK di tahun yang akan datang.


6.  Pengenalan Kelas Digital

Dalam sosialisasi ini, narasumber menjelaskan tahapan-tahapan mendaftar sebagai guru, membuat kelas digital, mengelola kelas seperti membuat modul, memberi tugas, memberikan penilaian. 



7.    Laboratorium Maya

Untuk jenjang SMK belum ada fitur Lab. Maya, sehingga hanya sekilas mengenalkan kepada guru yang mengajar Kompetensi Keahlian Farmasi Klinis dan Komunitas yang diambilkan dari Lab. Maya SMA.


8.    Sumber belajar

Pengenalan 3 fitur utama pada sumber belajar, yaitu konten berbasis audio, video, dan web. Dalam sosialisasi ini, narasumber menjelaskan tahapan-tahapan mendaftar di sumber belajar, membuka sumber belajar, dan bagaimana menjadi konten kreator pada sumber belajar.


9.    Edugame

Edugame merupakan fitur terbaru dari Portal rumah Belajar. Di sini narasumber mengenalkan bagaimana bermain asik di Edugame. 



10.  Instalasi Articulate Storyline 3

Sebelum sosialisasi peserta diminta sudah menginstal AS 3, narasumber mengecek masing-masing peserta yang sudah berhasil menginstal. Sebagai apresiasi peserta yang berhasil instal diberikan door prize berupa stiker Rumah Belajar. Rata-rata peserta yang gagal instalasi adalah yang netbook atau laptop tidak support.





11. MPI berbasis AS 3

Narasumber menanyangkan contoh MPI sebagai apersepsi pengenalan dan referensi dalam membuat MPI berbasis AS 3.



12.    Desain User Interface Opening



13.    Desain User Interface Menu Utama



14.    Desain User Interface Menu Closing




15.    Publish file AS 3 ke HTML 5


Di akhir sesi, peserta yang berhasil membuat MPI diberi kesempatan untuk mempresentasikan hasilnya dan mendapatkan door prize berupa mug Pembatik. Dan yang belum berhasil sampai mempublish diberikan Pin Pembatik.

Sosialisasi ini menjelaskan bagaimana Pemanfataan Rumah belajar untuk belajar dari rumah (BDR) dengan menerapkan model pembelajaran inovatif. Rumah Belajar merupakan Portal pembelajaran yang menyediakan bahan belajar serta fasilitas komunikasi yang mendukung interaksi antar komunitas. Rumah Belajar hadir sebagai bentuk inovasi pembelajaran di era industri 4.0 yang dapat dimanfaatkan oleh siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK) sederajat.

Dengan menggunakan Portal Rumah Belajar, kita dapat belajar di mana saja, kapan saja dengan siapa saja. Seluruh konten yang ada di Rumah Belajar dapat diakses dan dimanfaatkan secara gratis.

Selamat Bergabung dengan Rumah Belajar, Rumah Kita Bersama. (TEA, 10/2020)

 

Dokumen Pendukung Kegiatan dapat di download di sini

 












 














12 komentar: